Rahasia Wanita Berkelas Agar Terlihat Elegan dengan Mudah

Setiap cewek tuh selalu pingin jadi wanita yang nggak hanya berkelas tapi juga elegan. Cuma emang nggak semua cewek bisa begitu. Kira-kira, apa saja sih yang rahasia wanita berkelas agar terlihat elegan?

Rahasia Wanita Berkelas Agar Terlihat Elegan


Rahasia Wanita Berkelas
Tips menjadi wanita berkelas (sumber: https://unimmafm.com/7-tanda-seorang-wanita-yang-berkelas-apakah-kamu-termasuk/)


Beberapa tips yang kutulis adalah hasil survei yang kulakukan secara sederhana. Teman dan orang terdekat yang jadi narasumbernya ya. Jadi, cara menjadi wanita berkelas yang elegan tuh sebagai berikut:

1. Memilih Pakaian yang Tepat

Hal utama untuk terlihat elegan adalah penampilan. Maksudku gimana kita memilih pakaian yang tepat dan cocok di tubuh kita.

Bukan berati kita harus memilih pakaian yang mahal ya. Kalau emang ada budget untuk membeli yang branded sih nggak masalah. Tapi kalau nggak ada, ya cari yang sesuai kantong saja.

Unsur utama yang perlu kita perhatikan dalam memilih baju ya kenyamanan dan bisa menonjolkan sisi terbaik di diri kita.

2. Aksesoris yang Tepat

Selanjutnya kita perlu menyesuaikan aksesoris yang tepat. Di mana aksesoris tuh kayak tools tambahan untuk membuat penampilan kita lebih menarik dan elegan.

Ada dua pilihan dalam memilih aksesoris yaitu kita ingin terlihat sederhana atau lebih mencolok. Hal ini menentukan jenis aksesoris yang bisa kita pakai.

Misalnya, kalau kita ingin terlihat sederhana. Maka kita perlu memilih anting atau gelang yang modelnya simple dan minimalis gitu.

Sedangkan kalau kita ingin terlihat mencolok. Maka aksesorisnya harus yang lebih besar dan glamor.

3. Mengenakan Sepatu yang Nyaman

Sepatu atau alas kaki ini juga penting untuk kita perhatikan. Jadi, nggak boleh sembarangan memilih. Itu kenapa artis atau wanita berkelas punya banyak koleksi sepatu.

Kita bisa menyesuaikan sepatu dengan pakaian. Nggak harus yang berhak tinggi sih. Cukup pilih yang nyaman dan sesuai dengan acara yang akan kita datangi saja.

4. Merawat Wajah dan Rambut

Nggak hanya pakaian, aksesoris dan sepatu ya. Hal yang menunjang penampilan tuh juga wajah dan rambut bagi yang nggak berhijab.

Urusan cantik atau nggak itu relatif. Ada make up yang bisa menolong. Tapi, soal kesehatan kulit wajah nggak bisa menipu.

Oleh karena itu, kita harus rutin merawat wajah. Mulai dari membersihkan, memakai serum dan pelembap dan jangan lupa menambahkan sunscreen di siang hari.

Soal rambut, kita harus berusaha membuatnya terlihat rapi dan bersinar. Nggak kusut dan berantakan ya.

5. Membawa Tas yang Tepat

Tahu nggak sih? Ternyata tas juga bisa menambah kesan elegan untuk penampilan lho. Nggak hanya untuk tempat menyimpan barang yang kita perlukan saja.

Pilih tas yang sesuai dengan acara yang mau kita hadiri. Dan pastikan tas yang ingin kita pakai selalu terjaga kebersihannya ya.

6. Sikap yang Tenang dan Penuh Keyakinan

Wanita berkelas jelas bukan wanita yang selalu terburu-buru. Mereka selalu bersikap tenang dan penuh keyakinan dalam situasi apapun.

Selain itu, mereka juga nggak akan mudah emosi dan mengutamakan bicara dengan sopan dan bijak. Miliki deh sikap-sikap yang tenang dan penuh keyakinan agar terlihat lebih elegan dan berkelas.

7. Senyum

Rahasia wanita berkelas agar terlihat elegan yang terakhir adalah yang paling mudah. Yaitu senyum.

Bukan senyum yang terus-terusan meski nggak ada orang ya. Tapi, mereka akan tersenyum dengan tulus dan ramah pada siapa saja yang mereka temui.

Dengan begitu, mereka bisa menunjukkan kepribadian yang baik dan menambah kesan elegan dalam diri.

Gimana, Gaes? Sudah siap menerapkan semua rahasia wanita berkelas agar terlihat elegan?

Ingat ya! Untuk menjadi wanita berkelas tuh bukan hanya soal harga dan barang branded yang melekat lho. Tapi gimana membuat kita nyaman dan mampu memancarkan pesona diri.

Semoga bermanfaat.

Terima kasih sudah mampir. Mohon tinggalkan pesan.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama

recent posts